Kapan Mata Anak Kucing Berubah?

Kucing memiliki mata yang indah dan beragam warna. Ada yang berwarna biru, coklat, emas, hijau hingga kedua warna mata yang berbeda kanan dan kirinya. Ketika kita berbicara tentang warna mata kucing, kita perlu membahas iris. Area berwarna di sekitar pupil mata disebut iris.


Mata Anak Kucing Berubah Saat Mereka Tumbuh

Tarina L. Anthony, DVM, adalah praktisi lama pengobatan khusus kucing Ia mengatakan bahwa mata anak kucing terbuka saat berusia sekitar 7–10 hari. Anthony menyarankan untuk memastikan mata anak kucing bebas dari kotoran.

Mata anak kucing berubah warna saat berusia sekitar 4–8 minggu. Warna mata kucing kecil dan dewasa berbeda anak kucing dilahirkan dengan mata biru karena melanosit mereka belum mulai bekerja. Saat mereka tumbuh, melanosit mereka mulai berfungsi dan warna mata mereka yang sebenarnya mulai muncul. Warna mata dewasa mulai muncul antara usia 4 dan 6 minggu, dan warna mata asli anak kucing biasanya terlihat pada saat ia berusia 4 bulan.


Warna Mata Kucing yang Mengkhawatirkan

Masalah mata umum lainnya untuk kucing tidak memengaruhi iris secara langsung untuk mengubah warnanya, tetapi mereka mungkin tampak keruh, atau mungkin ada perubahan warna di sekitar iris. Waspadai kondisi seperti:

 

Kucing dengan Dua Warna Mata Berbeda atau Odd Eye

Jenis mata kucing ini biasa disebut dengan Odd Eye. Sama seperti mata dichroic, odd eye ini juga termasuk dalam kucing langka. Kondisi dua warna ini dinamakan heterochromia iridium. Kondisi ini bisa diturunkan secara genetik atau bawaan karena cacat pertumbuhan.  Kondisi ini paling sering ditemukan pada kucing putih epistatik yang memiliki satu mata berwarna biru dan yang lainnya berwarna oranye, kuning, tembaga, cokelat, atau hijau. 

Referensi :

Bobo. Diakses Pada 2023. Dari Biru hingga ‘Odd Eye’, Inilah 5 Jenis Warna Mata Kucing di Dunia
Daily Paws. Diakses Pada 2023. When Do Kittens’ Eyes Change Color?
Kompas. Diakses Pada 2023. Fakta Menarik Tentang Warna Mata Kucing

Leave a Reply

Main Menu